SMK KESEHATAN BANTUL MENJADI TEMPAT PELAKSANAAN LKS BIDANG TLM PROVINSI DIY TAHUN 2024
SMK Kesehatan Bantul menjadi tempat penyelenggaraan LKS Bidang TLM tahun 2024. Kegiatan berlangsung pada Senin-Kamis, 22-25 April 2024.
Agenda kegiatan pada hari Senin, 22 April 2024 yaitu teknikal meeting bagi peserta. Sedangkan lomba dilaksanakan pada Selasa-Kamis, 23-25 April 2024. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung di laboratorium TLM SMK Kesehatan Bantul.
Pembukaan LKS Bidang TLM dihadiri oleh Balai Dikmen Kabupaten Bantul, yakni Ibu Feri Enita. Drs. Slamet Raharja, M.Pd., Kepala SMK Kesehatan Bantul sebagai tuan rumah menyambut hangat pelaksanaan LKS bidang TLM yang bertempat di SMK Kesehatan Bantul tersebut. Kepercayaan yang diberikan kepada sekolah yang Beliau pimpin menjadi bukti kualitas dan kelengkapan fasilitas laboratorium TLM SMK Kesehatan Bantul.
Selamat berlomba, semoga hasil terbaik dapat diraih!!(by:nana)
0 Comments:
Posting Komentar