Sabtu, 25 Januari 2025

CEK KESEHATAN GRATIS PADA SEMARAK DIKMEN BANTUL FUN WALK 2025

SMK Kesehatan Bantul turut menyemarakkan Hari Ulang Tahun Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Bantul yang ke-8. Rangkaian acara Dikmen Bantul Fun Walk 2025 digelar pada Kamis, 23 Januari 2025 di Halaman Balai Dikmen Kabupaten Bantul. Stand Cek Kesehatan gratis dari SMK Kesehatan Bantul untuk seluruh peserta Jalan Sehat menjadi primadona pada momentum itu.

Pengecekan tensi, cek gula darah, kolesterol, dan asam urat menarik antusias peserta jalan sehat. Banyak yang merasa lega karena mendapatkan hasil baik dan normal, ada pula yang terkaget karena asam urat atau gula darahnya tinggi lalu melanjutkan dengan berbincang mengenai gaya hidup yang sehat agar kualitas kesehatan semakin meningkat.

Drs. Slamet Raharja, M.Pd., Kepala SMK Kesehatan Bantul  menyampaikan ucapan syukur dan mangayubagya pada HUT ke-8 Balai Dikmen Bantul. Sementara itu, siswa yang tergabung dalam tim TKB SMK Kesehatan Bantul beserta guru pendamping merasa senang dapat terlibat dalam kemeriahan HUT ke-8 Balai Dikmen Kabupaten Bantul. Teriring doa semoga Balai Dikmen Kabupaten Bantul semakin sukses dan menjadi motor penggerak pendidikan di Kabupaten Bantul. (by:nana)

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit, sed diam nonummy nibh euismod tincidunt ut laoreet dolore magna Veniam, quis nostrud exerci tation ullamcorper suscipit lobortis nisl ut aliquip ex ea commodo consequat.

0 Comments:

Posting Komentar

Daftar Sekarang Juga

Contact Us
ADMIN
02746462706
Bantul, D.I Yogyakarta