AREA PARKIR LUAS DAN MEMADAHI DI SMK KESEHATAN BANTUL
Lahan parkir
merupakan area yang juga menjadi prioritas perhatian oleh pemangku kebijakan di
SMK Kesehatan Bantul. Area parkir menjadi fasilitas yang tidak kalah penting
untuk diperhatikan selain laboratorium kejuruan sebagai tempat praktikum,
laboratorium komputer, laboratorium bahasa, perpustakaan, fasilitas musala,
UKS, koperasi, kantin sekolah, ruang BK dan Kesiswaan, ruang kepala sekolah,
ruang tata usaha, ruang guru, serta ruang kelas yang representatif. Mengingat,
seluruh siswa dan warga sekolah mayoritas menggunakan kendaraan bermotor baik
roda dua atau pun roda empat dalam berkegiatan ke sekolah.
Area parkir yang
luas dapat menunjang kenyamanan warga sekolah selama berkegiatan di sekolah.
Siswa, guru, dan karyawan tidak lagi merasa khawatir terhadap kendaraan mereka
saat cuaca terik ataupun hujan. Selain itu, keamanan kendaraan dijamin
keamanannya, karena selalu ada petugas dan satpam yang siaga menjaga keamanan
sekolah.
Petugas parkir selalu
berjaga untuk menata dengan rapi kendaraan yang diparkir. Selain itu, mereka
selalu siap membantu siswa dalam mengatur mobilitas kendaraan, baik saat masuk ataupun saat jam
pulang tiba.
Dengan dimilikinya
area parkir luas dan memadahi, diharapkan proses belajar mengajar di SMK
Kesehatan Bantul dapat berjalan lancar. Hal ini menjadi bukti nyata kepedulian
dan komitmen SMK Kesehatan Bantul dalam menyediakan fasilitas yang memadahi
bagi siswa-siswanya.
SMK Kesehatan Bantul dengan semua fasilitas yang dimilikinya, menjadikan sekolah ini layak untuk menjadi sekolah pilihan Anda. Lalu, tunggu apa lagi.. Mari mendaftar sekolah di SMK Kesehatan Bantul.
(by : Nana)
Motor aman... Belajar jadi tenang 😃
BalasHapusAmann
BalasHapusParkirannya luas sekali sehingga cukup menampung motor siswa
BalasHapusTidak salah pilih sekolah di SMK Kesba guys...
BalasHapussekolah impian semua anak 🙏🏻
BalasHapus